BANGKALAN, - Komando Distrik Militer (Kodim) 0829/Bangkalan menggelar kegiatan peningkatan Kemampuan (Katpuan) Aparat Komando Wilayah (Apkowil) Tersebar TA 2022. Kegiatan dilaksanakan di Aula Manunggal Kodim 0829/Bangkalan, Jalan Letnan Abdullah No 4 Bangkalan. Katpuan Apkowil TA 2022 Kodim 0829/Bangkalan dilaksanakan pada Rabu (16/11/2022) yang akan berlangsung selama 2 (dua) hari.
Kegiatan Peningkatan Kemampuan Apkowil Tersebar TA 2022 di Kodim 0829/Bangkalan mengambil tema “Melalui Giat Peningkatan Kemampuan Apkowil Tersebar Kita Tingkatkan Profesionalisme Apkowil Dalam Mengimplementasikan Kegiatan Pembinaan Teritorial Untuk Membantu Pemerintah Daerah Dalam Meningkatkan Ekonomi Kerakyatan Di Wilayah”.
Hadir dalam kegiatan Peningkatan Kemampuan Apkowil tersebut antara lain, Dandim 0829/Bangkalan yang diwakili oleh Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edi Tunggal, SH. Tim Wasev Korem 084/Bhaskara Jaya, Mayor Inf Budi Hermanto (Pasi Wanwil). Hadir pula Perwira Staf Kodim 0829/Bangkalan. Danramil jajajan Kodim 0829/Bangkalan. Anggota jajaran Koramil Kodim 0829/Bangkalan.
Mewakili Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE, Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edi Tunggal, SH dalam sambutannya menyampaikan, “Selamat datang di Kodim 0829/Bangkalan Tim Wasev Korem 084/BJ, personel yang melaksanakan kemampuan Apkowil terdiri dari Danramil jajaran Kodim 0829, Batuud koramil dan masing-masing perwakilan Babinsa.” Tutur Kasdim.
“Kegiataan Katpuan bertujuan meningkatkan kemanpuan keilmuan Babinsa seperti Binter, Mensos, Ekonomi kerakyatan, Pengetahuan UMKM, Teknologi terapan dan Netralitas TNI.” Pungkas Kasdim dalam sambutannya.
Baca juga:
Kasad : TNI-AD Alirkan Air Untuk Negeri
|
Tim Wasev Korem 084/Bhaskara Jaya, Mayor Inf Budi Hermanto dalam sambutannya menyampaikan, “Kegiatan Katpuan ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme insan teritorial TNI, sehingga aparatur teritorial TNI dapat melaksanakan tugas-tugas pembinaan teritorial secara optimal, sekaligus sebagai sarana dalam meningkatkan sinergitas dan kemanunggalan antar aparatur Teritorial TNI, ” tutur Tim Wasev dalam Sambutannya.
“Membekali serta meningkatkan pengetahuan dan kemampuan personel aparat Komando Kewilayahan dalam pelaksanaan binter sehingga diperoleh kesamaan pola pikir dan kemampuan dalam mendeteksi, mengenali, menganalisa serta mengambil tindakan terhadap perubahan dan perkembangan dinamika di wilayah guna mewujudkan kekuatan wilayah pertahanan aspek darat yang tangguh.” Pungkas Tim Wasev mengakhiri sambutannya.
Kuat Puan Apkowil dilanjutkan dengan penyampaian materi. Diantaranya adalah, Materi Mensos dan Hoax oleh Danramil 0829-03/Kamal, Kapten Inf Parnowo. Materi metode Binter oleh Pasiter Dim 0829 Kapten Inf Edi Kuswoyo Hadi. Serta materi – materi peningkatan Kemampuan lainnya.